INDAHNYA BERBAGI KEBAHAGIAAN

Natal adalah momen yang penuh dengan kebahagiaan, harapan, dan kedamaian. Di tengah kemeriahan dan kehangatan suasana Natal, ada sebuah pesan yang tak boleh terlupakan, yakni “Berbagi”. Bagi seorang siswa, Natal adalah waktu yang tepat untuk belajar tentang makna sejati dari berbagi, baik itu dalam bentuk kasih sayang, waktu, maupun materi.

Pada saat Natal, banyak dari kita yang mendapatkan hadiah-hadiah indah, berlimpah dengan keceriaan dan kehangatan. Namun, sejatinya, kebahagiaan terbesar datang ketika kita dapat membuat orang lain merasa bahagia. Misalnya, seorang siswa yang mengunjungi teman yang kurang beruntung, membawa sebuah kartu Natal yang penuh dengan doa dan harapan baik. Tindakan ini lebih berharga dari sekedar hadiah fisik karena memberikan kebahagiaan yang mendalam, yang bisa dikenang selamanya.

Berbagi di saat Natal juga mengajarkan siswa untuk menghargai apa yang mereka miliki, dan memahami bahwa kebahagiaan sejati tidak hanya datang dari memberi barang, tetapi juga memberi perhatian dan kasih sayang. Terkadang, berbagi bisa berarti mendengarkan teman yang sedang membutuhkan, atau menyemangati teman yang mungkin merasa kesepian saat Natal. Pada Natal tahun 2024 ini Yayasan Santu Fidelis Telukdalam melalui sekolah memberikan bingkisan berupa sembako kepada siswa yang kurang mampu, hal ini diserahkan langsung oleh Kepala SMP Swasta Bintang Laut Telukdalam Sr. Agustina Daeli, SCMM. Mengingat dananya sangat sedikit maka hanya dapat diberikan kepada siswa yang benar-benar membutuhkan. Semoga setiap siswa yang telah mendapat bingkisan ini membawa sukacita Natal Bersama keluarga (DismasNdr.)

Artikel yang Direkomendasikan